
Rutinitas Pamong Desa Pleret, Apel Senin “Semangat Layani Warga”
TSALIS NUR SHOLIKHAH
infoPleret- Upacara rutin apel pagi setiap hari Senin yang dilaksanakan oleh seluruh pamong Desa Pleret yang bertempat di halaman pendopo Balai Desa Pleret (06/08). Apel dimulai pada pukul 08.00 WIB dipimpin langsung oleh Lurah Desa Pleret, Nurman Afandi. Apel diawali dengan berdoa bersama sebelum memulai aktivitas, dilanjutkan dengan sambutan Lurah Desa Pleret kepada KKN dari Stikes Surya Global dan PKL dari BSI, yang nantinya Stikes Surya Global akan ditempatkan di Pedukuhan Kedaton sedangkan PKL dari BSI akan bertugas bersama Pemerintah Desa Pleret untuk membantu pelayanan kepada masyarakat. Dalam kesempatan ini, beliau juga menyampaikan tentang surat masuk dan memberikan motivasi kepada seluruh pamong agar lebih giat lagi dalam bekerja dan melayani masyarakat Desa Pleret. (Cyber)