Pleret

Ngaji Malam; Bekal Hidup untuk Menggapai Cita-Cita

TSALIS NUR SHOLIKHAH

infoPleret- Minggu, 17 November 2019 di Balai RK 18 Kedaton dilaksanakan silaturahmi santri TPA Nur Hidayah yang sudah tidak aktif. Hadir dalam kesempatan tersebut Dukuh Kedaton, pengurus TPA Nur Hidayah, dan seluruh santri TPA yang sudah tidak aktif.

Dalam sambutannya, Dukuh Kedaton, Suwardi, memotivasi santriwan/wati untuk tetap bersemangat mengaji, karena hal ini sebagai bekal pokok yang nantinya akan digunakan untuk menggapai cita-cita yang diinginkan. Pada kesempatan tersebut seluruh santriwan/wati dan pengurus TPA sepakat untuk mengadakan ngaji pada hari Jumat dan Minggu, ba'da Maghrib bertempat di Balai RK 18 Kedaton tanpa menganggu kegiatan sekolah ataupun yang lainnya. Adapun untuk sholawat berjanjen akan diadakan pada hari Sabtu ba'da Maghrib yang bersifat fleksibel. (wening)