DISDUKCAPIL Jemput Bola di Balai Desa Pleret

20 Agustus 2018
TSALIS NUR SHOLIKHAH
Dibaca 215 Kali
DISDUKCAPIL Jemput Bola di Balai Desa Pleret

infoPleret- Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bantul terus berupaya untuk meningkatkan jumlah pemilik E KTP, salah satunya dengan jemput bola mendatangi langsung ke desa desa. Salah satu desa yang telah didatangi adalah Desa Pleret. Kegiatan rekam data E KTP dilakasanakan pada hari senin, 20 Agustus 2018 di pendopo Balai Desa Pleret. Kegiatan ini sekaligus untuk menyukseskan program percepatan pencapaian target nasional perekaman E KTP.

Sebanyak 500 orang mulai dari muda sampai tua melakukan perekaman KTP EL setelah mereka memperoleh undangan dari pemerintah desa. Sebelumnya Disdukcapil bekerjasama dengan aparat desa untuk menginformasikan kepada warganya bagi siapa saja yang belum melakukan perekaman data e-KTP bisa langsung datang dengan membawa foto copy KK dan foto copy Akta Kelahiran. Kesempatan ini tak disia siakan oleh warga, dan banyak sekali warga yang datang ke kantor desa untuk melakukan perekaman data. Kegiatan yang dilaksanakan dimulai pagi bahkan hingga sore hari. (cyber)

Â