Ingkungan Dalam Rangka First Anniversary Taman Benteng Mataram

05 Februari 2023
Rifqi Fatoni
Dibaca 533 Kali
Ingkungan Dalam Rangka First Anniversary Taman Benteng Mataram

InfoPleret - Destinasi Wisata Taman Benteng Mataram yang berlokasi di padukuhan Kedaton Kalurahan Pleret memperingati ulang tahun perdananya pada Minggu 5 Februari 2023.

First Anniversary TBM ini diadakan setelah genap 1 tahun semenjak TBM dibuka secara resmi menjadi salah satu destinasi wisata di Kalurahan Pleret pada 6 Februari setahun yang lalu.

Rangkaian acara diadakan dalam rangka anniversary ini, dengan rundown acara sebagai berikut :

• Senam pagi bersama

• Makan bubur Gratis

• Pembagian Doorprize

Dan dilanjutkan dengan berbagai hiburan antara lain :

• @goprokustik feat @dickyavesta 

• penampilan dari sanggar tari @Griya Tari Tunas Mataram

Selain hiburan tersebut pengelola Taman Benteng Mataram juga mengadakan puncak acara dengan Do'a bersama dilanjutkan ingkungan pada malam harinya.

Acara ingkungan ini dihadiri Lurah Pleret Taufiq Kamal, S.Kom., M.Cs., Carik Pleret Iwan Alim Sunu Purwoko, S.P., Dukuh Kedaton Suwardi serta seluruh pengelola dan tokoh masyarakat di wilayah kedaton.

Lurah Pleret dalam sambutannya sangat mengapresiasi terhadap pengembangan destinasi wisata TBM yang dilakukan berbasis swadaya masyarakat di TBM saat ini, tentunya sudah berjalan selama satu tahun sudah mulai terasa manfaatnya dalam meningkatkan perekonomian masyarakat setempat melalui pengembangan destinasi wisata dengan potensi situs benteng mataram yang ada di Padukuhan Kedaton ini.

Diharapkan dengan do'a bersama disertai dengan ingkungan dapat menjadi menjadikan motivasi bagi seluruh pengelola TBM dalam terus berinovasi dan berkreasi dalam mengembangkan destinasi wisata di Kalurahan Pleret pada umumnya dan di destinasi Taman Benteng Mataram sendiri pada khususnya.

#tamanbentengmataram

#tbm

#kuliner

#kulinerjogja

#wisatapleret

#bantul

#dolanjajanmusikan