Pilihan Ketua RT - Pokgiat dan Gerbang Muka
Desa Pleret - Pedukuhan Kanggotan menggelar acara akbar, pemilihan Ketua RT - Ketua Pokgiat dan - Ketua Gerbang Muka, Minggu 5 Maret 2017.
Pemilihan di ikuti oleh 12 calon Ketua Rukun Tetangga utk mengisi formasi 4 (empat) kursi Ketua RT, 3 calon ketua Pokgiat dan 3 calon ketua Gerbang Muka. dengan DPT kurang lebih 517 pemilih. Meskipun pemilihan ini tidak melibatkan KPUD setempat, namun tata cara pemilihannya sama persis dengan pemu...ngutan suara pemilu, pilpres dan pilkada. Yang membedakan adalah tidak diberlakukannya sistem Final. Suara terbanyak akan dipastikan sebagai pemenang.
Pemungutan suara dimulai pada pukul 07.00 dan ditutup pada pukul 12.00. Selanjutnya dilakukan penghitungan suara yang disaksikan oleh Lurah Desa Pleret, Bhabinkamtibmas Desa Pleret dan tokoh masyarakat setempat.
Ketua Terpilih RT 06; Teguh Maryadi (dengan 114 suara atau 71,25%)
Ketua Terpilih RT 07; Sukamto (mendapat 71 suara atau 65,14%)
Ketua Terpilih RT 08; Hisom Rofiq (mendapat 72 suara atau 70,59%)
Ketua Terpilih RT 09; Soleh (mendapat 99 suara atau 81,82%)
Ketua Terpilih Pokgiat; Basuki R (mendapat 227 suara atau 45,95%)
Ketua Terpilih Gerbang Muka; Kuswantoro (mendapat 186 suara atau 37,80%)
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin