Mujahadah Bersama TK dan PAUD MASYITOH bedukan
infoPleret- Mujahadah bersama yang diadakan oleh TK dan KB Masyitoh Bedukan pada Sabtu (12/10) di halaman TK masyitoh. Hadir pada kesempatan ini Kepala Dusun Bedukan Nur Kholis, Ketua RT 03, Kepala Sekolah TK dan Paud Masyitoh Bedukan dan seluruh wali murid. Acara dibuka dengan membaca surah Al Fatihah bersama-sama. Acara dilanjutkan sambutan Ibu Kepala TK Masyitoh Bedukan Ibu Munidah Barid mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bapak Ibu Wali Murid untuk melaksanakan mujadahan, yang nantinya mujadahan ini rutin diadakan 3 bulan sekali. Tujuan kegiatan untuk menjalin silaturahim agar saling mengenal satu sama lain, agar kita semua diberikan kejernihan hati dalam mengasuh buah hatinya.
Masuk ke acara inti yaitu mujadahan yang diisi oleh KH. Ali Naseh, M.Si, beliau menuturkan bahwa anak keturunan yang taqwa mempunyai kecerdasan emosional, intelektual, spiritual, dan sosial. Maka sebagai orangtua kita harus senantiasa mendoakan dan mengajarkan kebaikan agar kelak tumbuh menjadi anak yang sholeh sholehah.
Kemudian acara dilanjutkan dengan membaca amalan Rotibul Haddad yang dipimpin langsung oleh KH. Ali Naseh, M.Si. Selanjutnya acara ditutup dengan membaca Doa Kafaratul Majelis secara bersama-sama. (rga)
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin