Usaha REPARASI JOK Mengikuti Perkembangan Otomotif Kawula Muda
infoPleret- Reparasi jok merupakan salah satu usaha yang membutuhkan ketlatenan, selain itu juga memerlukan mengikuti tren dikalangan perkembangan otomotif dengan menyesuaikan keinginan kawula muda. Berhasil kami konfirmasi, Anwar yang ahli dalam pembuatan variasi jok yang terletak di Jalan Pleret, lebih tepatnya di depan Kantor Pos Pleret. Menurut pengakuanya dalam sehari rata-rata dapat menggarap lebih dari 10 sampe 15 jok kendaraan. Harapan Anwar disamping kerjanya untuk menghidupi keluarganya, juga ada perhatian dari pemerintah guna peningkatan kesejahteraan hidupnya, karena Anwar yang asli lahiran Mojokerto Jawa Timur ini memohon kepada pihak terkait pengen adanya tempat yang sewanya terjangkau untuk usahanya. (wal)
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin