Jalan Sehat Karang Taruna Bina Muda Kerto

06 November 2019
Vaksin
Dibaca 352 Kali
Jalan Sehat Karang Taruna Bina Muda Kerto

infoPleret- Jalan Sehat yang pada Minggu (03/10) dalam rangka memperingati Ulang Tahun Karang Taruna Bina Muda Kerto ke 31 yang diadakan di Lapangan Volly RT 004 Pedukuhan Kerto, Pleret, Pleret, Bantul. Acara jalan sehat dimulai pada pukul 06.30 dengan rute mengelilingi kampung Kerto Lor. Para peserta terlihat antusias dan bersemangat dalam mengikuti jalan sehat yang diselenggarakan oleh Karang Taruna Bina Muda pada pagi hari ini. Doorprize yang disediakan panitia juga sangat banyak, hadiah utamanya yang berupa mesin cuci. Jalan sehat ini merupakan salah satu wujud dalam memeriahkan HUT Karang Taruna Bina Muda k3 31. Acara ini merupakan wadah silaturahmi warga Desa Kerto Lor karena dilihat dari antusiasme masyarakat yang sangat luar biasa. (rga)