Personil Polsek Pleret sambangi Satgas PPKM Kalurahan

25 Februari 2021
Taufiq Kamal, S.Kom, M.Cs.
Dibaca 199 Kali
Personil Polsek Pleret sambangi Satgas PPKM Kalurahan

infoPleret- Satgas penanganan Covid-19 Polsek Pleret yang diwakili Kanit Provos Aipda Nurwandi beserta anggota, melaksanakan monitoring dan menyambangi perangkat desa yang sedang melaksanakan piket di Posko PPKM skala Mikro, Kamis (25/02).

Sebagaimana diketahui bahwa PPKM berskala Mikro telah berjalan mulai tanggal 9 Februari 2021 yang lalu sesuai dengan Instruksi Mendagri Nomor 3 tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat berbasis Mikro dan Pembentukan Posko Penanganan Covid-19 di tingkat Desa dan Kelurahan untuk Pengendalian penyebaran Covid-19

Aipda Nurwandi mengatakan bahwa kegiatan sambang tersebut dilakukan guna terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif khususnya diwilayah Kalurahan Pleret yaitu salah satunya dengan mengintensifkan dialogi dengan menyambangi Posko PPKM Mikro di Kalurahan agar terus semangat dan selalu siap siaga.

“Yang pertama kami menyampaikan pesan kamtibmas dan mengajak kepada perangkat kalurahan agar tidak mudah percaya dengan berita hoax karena dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa” katanya.

“Kehadiran Polisi ditengah masyarakat dengan melakukan sambang dan dialogis serta menghimbau untuk menerapkan protokol kesehatan ditengah pandemi Covid-19 ini bertujuan sebagai sarana untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan upaya memutus penyebaran virus Corona” tambah Aipda Nurwandi di sela-sela koordinasi dengan perangkat kalurahan di Pos PPKM Mikro Pleret. (Orisya)